[Rahasia] Tips 5 Cara Dalam Meraih Mimpi Agar Cepet Tercapai/Terkabul

Januari 20, 2020
Setiap manusia pasti punya mimpi atau impian. Impian menjadi penyemangat ketika hati kita gundah. Impian menjadi peneguh semangat ketika goyah.  Ada banyak manusia yang bermimpi tinggi dan tidak semuanya dapat diraih. Ada beberapa fakor yang menyebabkan tak mampu meraih mimpi. faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal dapat diartikan faktor dalam diri. Semangat dalam diri untuk meraih mimpi adalah pondasi utama. Jika tidak memiliki semangat atau dorongan dalam diri segalanya akan sia-sia. Faktor eksternal dapat diartikan dorongan dari luar.

[Rahasia] Tips 5 Cara Dalam Meraih Mimpi Agar Cepet Tercapai/Terkabul

cara meraih mimpi

Dorongan dari luar yang dimaksud yaitu orang tua, teman, atau material. Orangtua memiliki peran penting dalam mendorong motivasi. Bersyukurlah jika kalian mendapat dorongan atau motivasi dari mereka.Dalam proses meraih impian tak selamanya berjalan mulus. Kita akan menemukan kegagalan. Tak perlu menyesali apa yang sudah gagal. Kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda. Teruslah mencoba lagi, ikhtiar dan berdoa. Sedikit tips untuk pembaca cara untuk meraih impian. Allah telah memberikan 5 cara agar impian yang kita miliki dapat dikabulkan

1. Jamakkan Impian

Maksudnya adalah menyelaraskan impian kita dengan impian banyak orang. Sebagai contoh, kita memiliki mimpi untuk membangun negara kita Indonesia menjadi negara bersih. Tentu itu tidak akan terwujud oleh satu impian saja. Bayangkan jika seperempat rakyat Indonesia memiliki impian yang sama. Apakah impian akan terwujud? Tularkan dan selaraskan impian kita ke semua orang.

2. Menghadirkan Manusia-Manusia Keramat

Siapa sih manusia keramat? Dukun? Salah besar. Mereka adalah manusia keramat yang kehadirannya dimuliakan Allah. Yakni kedua orangtua, anak yatim, fakir miskin, orang yang terzalimi, ulama dan orang saleh.

Ridho Allah bersama ridho orangtua. Kedekatan rasulullah di surga dengan anak yatim ibarat dua jari yang berjejer. Santunan pada fakir miskin bisa melejitkan potensi pengabulan hajat. Doa orang yang terdzalimi mudah dikabulkan Allah. Ulama dan orang saleh sangat dekat dengan Allah, ketika mereka meminta kepada Allah hampir dapat dipastikan pengabulannya. Mengapa? Karena tabir antara mereka dan Allah sangat tipis. Tabir itu adalah dosa yang dikerjakan manusia.

3. Action

Allah tidak akan mengubah nasib suatu hamba jika hamba tersebut tidak mau mengubahnya. Kerasnya upaya yang kita lakukan dalam pembuktian diri kita untuk serius mewujudkan impian. Kita harus menunjukkan kepada Allah bahwa kita benar-benar ingin impian hebat kita terwujud. Ketika kita serius, apakah Allah akan diam saja? melihat manusia yang bersungguh-sunggu dan berikhtiar Allah tidak akan diam saja. Allah tidak akan tega melihat hambanya berusaha keras meraih impian.

4. Gratitude

Gratitude (rasa syukur), siapa yang bersyukur maka hidupnya akan makmur, dan siapa yang kufur hidupnya akan hancur. Berterima kasih kepada Allah dan sesama atas apa yang sudah kita dapatkan membuat hidup kita lebih berarti. Banyak orang yang mengetahui ini, namun sulit melaksanakannya. Orang yang selalu bersyukur dan mengucapkan terimakasih akan disenangi banyak orang, memiliki teman, dan mudah bergaul. Orang yang bersyukur dapat menerima kekurangan dan kelebihan dirinya atau orang lain. Dia tak akan merusak dirinya sendiri dan tak akan membandingkan hidupnya dengan orang lain. Mengucapkan terima kasih merupakan tanda menghargai seseorang atau diri sendiri.

5. Pray

Doa adalah suatu hubungan hablumminallah hubungan antara manusia dan Allah. Sholat, dzikir, zakat, membaca Al-Quran, do’a, bersedekah dan masih banyak lagi. Hal itu merupakan cara membangun hubungan dengan Allah. Rutinkanlah sholat sepertiga malam. Seringlah menangis saat berdoa di sepertiga malam. Dengan do’a kita bisa mencurhakan hati kita pada Allah.

ٱدۡعُواْ رَبَّكُمۡ تَضَرُّعٗا وَخُفۡيَةًۚ إِنَّهُۥ لَا يُحِبُّ ٱلۡمُعۡتَدِينَ ٥٥ وَلَا تُفۡسِدُواْ فِي ٱلۡأَرۡضِ بَعۡدَ إِصۡلَٰحِهَا وَٱدۡعُوهُ خَوۡفٗا وَطَمَعًاۚ إِنَّ رَحۡمَتَ ٱللَّهِ قَرِيبٞ مِّنَ ٱلۡمُحۡسِنِينَ ٥٦
Artinya: 55. Berdoalah kepada Tuhanmu dengan berendah diri dan suara yang lembut. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas
56. Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah (Allah) memperbaikinya dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut (tidak akan diterima) dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik
Bermimpilah yang hebat, karena kita memiliki Tuhan yang hebat. Dia mampu mengabulkan segala keinginan hambanya jika hambanya bersungguh-sungguh. Jangan bermimpi yang tanggung karena Tuhan kita tidak tanggung-tanggung. Selamat meraih mimpi.

sumber : Buku karangan Ahmad Rifa'i Rif'an : The Perfect Muslimah



Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Comments


EmoticonEmoticon