Topeng mainan untuk anak dari kerajinan kertas bekas lembaran buku

Agustus 25, 2020
Banyak sekali  ide kreatif dari jenis kreasi yang memanfaatkan limbah kertas menjadi sebuah karya kerajinan tangan yang unik dan cantik.  Seperti contoh kerajinan kertas yang saya bikin kali yaitu sebuah topeng mainan untuk anak yang biasanya kita buat pada masa kecil dulu.
Topeng mainan untuk anak dari kerajinan kertas bekas lembaran buku

Untuk anda yang lahir di tahun 90an pasti tak asing lagi dengan jenis mainan anak dari kertas ini.
Sebuah topeng terbuat dari kertas yang biasanya kita gunakan untuk bermain bersama teman-teman untuk bermain robot-robotan, polisi-polisinan maupun untuk bermain menjadi sosok pahlawan seperti yang ada di film-film di televisi kita, untuk cara buatnya pun sangat mudah dan tidak rumit dan bahan yang di gunakan juga sangat sederhana.

Untuk artikel tutorial kerajinan kertas bekas kali ini saya akan membagikan tentang cara membuat topeng mainan untuk anak dari lembaran kertas buku bekas. Dan berikut langkah-langkahnya.

8 langkah cara membuat topeng mainan dari kertas bekas

1. Siapkan 1 lembar kertas bekas buku yang sudah tidak terpakai.
cara membuat topeng dari kertas bekas
2. Lipat kertas tersebut menjadi bentuk persegi panjang dan sama ratakan untuk garis tengahnya.
3. Kemudian buka kembali lipatan di atas dan mulai lipat kembali kertas tersebut di kedua sudut membentuk segitiga seperti contoh gambar di bawah ini.
4. Kemudian lipat kembali menjadi 1 lipatan dan sama ratakan ujung sudutnya sama seperti di gambar.
5. Dan lipat lagi menjadi sebuah bentuk lipatan seperti di pada foto di bawah ini.
6. Langkah terakhir robek ujung kertas pelan-pelan sampai hampir ke ujung, tapi jangan sampai kebablasan sisakan sedikit untuk ujungnya.
7. Topeng dari kertas sudah jadi siap di pakai, dan untuk cara memakainya cukup mudah tinggal buka lipatan tersebut dan masukan robekan tadi ke kepala untuk tali ikatnya.
8. Dan ini penampakan topeng dari kertas yang saya buat.
gambar topeng dari kertas bekas
Demikian tutorial kerajinan dari kertas bekas tepatnya tentang cara membuat topeng mainan anak dari lembaran buku bekas.
Terima kasih sudah mengunjungi 1001barangbekas.com dan terus nantikan kreasi kerajinan berikutnya.
Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Comments


EmoticonEmoticon